Disperindag Sultra Dorong Pengembangan IKM sebagai Bentuk Pengembangan Ekonomi. Foto: Facebook IKM Disperindag Sultra.
KENDARI, NOTIFSULTRA.ID - Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulawesi Tenggara terus mendorong pengembangan Industri kecil menengah (IKM) sebagai bentuk penguatan dan pengembangan ekonomi Sulawesi Tenggara.
Hal itu diungkapkan oleh Kepala Bidang, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulawesi Tenggara, Muh Yasser Tuwu, pihaknya membantu pertumbuhan IKM untuk di lakukan pengembangan produknya.
“Misalnya pelaku IKM ini dulunya hanya bisa membuat satu produk, kita dorong lagi dia untuk pengembangan usaha misalkan di kombinasikan dengan produk lainnya,” terangnya.
Disperindag Sulawesi Tenggara juga melakukan pembimbingan yang dilakukan oleh penyuluh perindustrian untuk mendampingi pelaku usaha untuk membimbing terkait apa yang dibutuhkan dalam mengembangkan usahanya.
“Tujuan pembelajaran perihal pendekatan- industri yang efektif dan efisien dengan demikian mampu menghasilkan nilai ekonomi yang lebih tinggi,” ujar Muh Yasser Tawu.
![]() |
Pendampingan pengembangan kapasitas Pelaku IKM. Foto: Facebook IKM Disperindag Sultra. |
Lebih lanjut Yasser Tawu menjelaskan pihak dinas juga menyalurkan bantuan peralatan kepada pelaku IKM yang sesuai dengan kebutuhan misalkan bantuan mesin jahit, alat perbengkelan, alat pertukangan, alat tenun, peralatan pangan bisa oven, mixcer dan sebagainya.
"Penyaluran bantuan tersebut dengan melihat terlebih dahulu potensi usaha yang berkembang dengan akurasi hasil survei dilapangan oleh petugas," jelasnya.
Produk dari IKM ini lanjut Muh Yasser Tuwu, pihaknya juga melakukan promosi tidak hanya melalui offline atau online tetapi juga dengan mengikutsertakan pelaku IKM di pasar nasional maupun internasional.
Kemudian Disperindag Sulawesi Tenggara juga membantu pelaku usaha lokal dalam mengidentifikasi dan mengeksploitasi peluang-peluang baru dalam pengembangan komoditas unggulan. Hal ini termasuk pengenalan produk-produk inovatif, diversifikasi produk, dan ekspansi pasar baru.
Sehingga Disperindag Sulawesi Tenggara, bukan hanya berperan sebagai penyedia dukungan, namun juga sebagai mitra penting untuk membantu pelaku usaha lokal mengembangkan komoditas unggulan daerah.
Jenis dukungan dan bantuan yang diberikan tersebut, Disperindag Sulawesi Tenggara membantu memperkuat fondasi ekonomi lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Sulawesi Tenggara secara umum.
Laporan: Rhay